Minggu, 16 Juli 2017

Wisata Romantis Surabaya

Indonesia memiliki banyak wilayah, Negara kepulauan ini yang memiliki 34 provinsi dengan banyak adat budaya ini namanya mulai mendunia. Banyak wisatawan asing atau lokal yang ingin mengulik tempat-tempat di Indonesia. Seperti yang kamu tahu Bali, masih menjadi destinasi utama para wisatawan asing entah untuk berpetualang dengan alamnya bahkan bulan madu. Tapi tahukah kamu, tidak hanya di Bali saja yang menyajikan tempat-tempat wisata yang menarik. Bagi kamu ingin mencoba hal dan pengalaman baru mungkin Surabaya bisa dijadikan destinasi berlibur kamu bersama pasangan jika ingin menikmati dan menghabiskan waktu berdua.  Kota yang terkenal dengan julukkan kota sejarah ini menjadi provinsi dari Jawa Timur, sekaligus kota metropolitan terbesar di provinsi tersebut.  Surabaya sendiri menjadi kota terbesar di Indonesia setelah Jakarta. Maka tak heran Surabaya juga memiliki daya tarik wisatawan. Surabaya kini semakin berkembang di pimpin oleh walikota Ir. Tri Rismaharini, M.T. atau yang akrab di sapa Ibu Risma. Jika kamu berkunjung ke Surabaya tak perlu khawatir karena kota ini di lalui oleh Bandar Udara Juanda . Jika kamu ingin berwisata romantis bersama pasanganmu tak ada salahnya mencoba berkunjung ke kota yang terkenal dengan rujak cingurnya, ini dia lima tempat romantis di Surabaya yang bisa dijadikan rekomendasi untuk pergi bersama pasangan:

1. Taman Angsa Pakuwon City

sumber : www.rizasha.blogspot.co.id

Jika kamu mempunyai keinginan untuk pergi ke Negara Yunani yang terkenal dengan kerajaan Yunani namun belum mampu kesana, jangan bersedih di Indonesia, tepatnya di Surabaya, Jawa Timur terdapat bangunan dengan ala kerajaan romawi, Taman Angsa Pakuwon City yang terletak di Jl. Kalisari Darma Sel. III Blok, H 3 No.1 Surabaya ini bisa tempat berlibur bagi kamu yang ingin menikmati suasana romantis bersama pasangan. Ditaman ini kamu dapat bersantai dengan pasangan sambil menikmati udara  sejuk yang dikelilingi pemandangan indah ditambah kamu akan di manjakan dengan sekumpulan angsa-angsa cantik. Tempat ini buka 24 jam, waktu yang baik mengunjungi taman ini adalah sore menjelang malam karena akan menambahkan suasana romantis bersama pasangan.

2. Jembatan Suroboyo

sumber: www.world-in-news.com

Jembatan Suroboyo yang dikenal juga dengan jembatan kenjeran dan air mancur menari menjadi tempat wisata baru yang menjadi daya tarik bagi wisatawan. Bagi kamu yang ingin melihat takjubnya Dubai dengan air mancurnya namun belum memiliki kesempatan, jangan sedih kamu bisa datang ke Jembatan Kenjeran yang lengkap dengan air mancur menarinya. Pemandangannya benar-benar indah seperti di Dubai.  Jembatan  yang menghubungkan kawasan pesisir Surabaya di Pantai Kenjeran ini memiliki  panjang 800 meter dengan lebar 18 meter dan tinggi 12 meter yang ditahan dengan 150 tiang pancang. Jembatan yang didirikan pada 9 Juli 2016 akan menampilkan air mancur menari yang di lengkapi dengan cahaya lampu-lampu yang cantik dan di iringi dengan lagu Surabaya dan Lagu Merah Jambu. Waktu yang tempat untuk melihat air mancur menari di jembatan ini adalah setiap sabtu pukul 20.00- 21.00.


3. Surabaya Carnival Market

sumber: infojalanjalan.com

Jangan lewatkan wisata romantis ini di Surabaya Carnival Market. Karena tempat ini sekilas mirip dengan London Eye yang terdapat di Inggris. Kamu dan pasanganmu wajib mengunjungi tempat ini pasalnya di tempat ini kamu dan pasangan bisa berkeliling dan mencoba wahana-wahana yang terdapat di Surabaya Carnival Market.  Selain itu, untuk berfoto tempat ini bisa dijadikan rekomendasi karen di lengkapi dengan lampu-lampu yang gemerlap pada malam hari.  Untuk masuk ketempat ini pada hari Senin-Kamis di kenakan biaya sebesar Rp. 60.000 dan pada hari Jumat- Minggu di kenakan dengan biaya sebesar Rp 80.000. Untuk kamu yang membawa kendaraan juga di kenakan biaya, kendaran motor roda dua dikenakan Rp.  2000 dan roda empat sebesar Rp 5.000.



4. Ekowisata Rimba Mangrove Wonorejo

sumber: kumpulsehari.blogspot.co.id

Ingin berwisata menikmati alam? Kamu bisa datang keruang hijau yang terdapat di Jl. Raya Wonorejo No.1, Wonorejo, Rungkut, Surabaya. Rimba Mangrove ini dibuat untuk mengurangi abrasi yang sering terjadi disekitar lokasi pantai timur kota Surabaya. Ditempat ini juga terdapat 147 burung dan 12 spesies binatang yang dilindungi, seperti kera ekor panjang dan beragam jenis burung pantai. Untuk masuk ke ekowista ini dikenakan dengan biaya Rp. 25.000/orang.

5. Jembatan Suramadu

sumber: bisniswisata.co.id

Nah itu tadi 5 tempat wisata romantis yang bisa dijadikan destinasi liburanmu bersama pasanganmu. Sebenarnya masih banyak tempat yang menarik  yang bisa di jadikan destinasi liburanmu jika berkunjung di Kota Surabaya ini. Jika ingin berkunjung ke Surabaya, jangan lupa persiapkan penginapanmu untuk beristirahat di Kota Surabaya ini, apa salahnya mencoba hotel di Jemursari Surabaya, Yello Hotels, hotel bintang 3 ini sangat rekomendasi kamu untuk bermalam jika berkunjung ke kota Surabaya.

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Text Widget

Copyright © TOP HOTEL | Powered by Blogger
Design by Saeed Salam | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com | Distributed By Gooyaabi Templates