Jumat, 28 Juli 2017

Mengenal Konsep Boutique Hotel Di Indonesia

Seperti yang dapat Anda perhatikan bahwasannya sektor pariwisata terus mengalami perkembangan yang sangat cepat, baik karena banyak jenis lokasi yang dibuka serta memang bisnis pariwisata benar-benar dapat memberikan pendapatan yang sangat baik untuk suatu daerah tertentu di Indonesia. Dengan begitu, tentu tempat penginapan yang pada umumnya berjenis hotel juga semakin menjamur di mana-mana, salah satu jenis hotel yang paling populer adalah boutique hotel Indonesia.

Dahulu kala, ketika Anda mendengar kata boutique, maka pikiran Anda akan langsung membayangkan sebuah tempat atau toko perbelajaan yang menyediakan pakaian-pakaian mewah berharga mahal. Memang betul dahulu kata boutique lebih sering dimanfaatkan untuk toko pakaian, tetapi sekarang ini kata boutique lebih mengarah kepada hotel atau biasa yang disebut sebagai boutique hotel Indonesia.

Perlu Anda ketahui dengan jelas bahwa yang dimaksud dengan boutique adalah sebuah hotel yang memiliki design bangunan serta interior yang unik, serta yang harus diingat adalah adanya kesepadanan antara suatu boutique hotel tertentu dengan lokasi di mana boutique hotel tersebut berada. Design suatu boutique hotel haruslah up to date serta mendapat sentuhan modern. Misalnya apabila Anda berkunjung ke boutique hotel Sanur, maka biasanya Anda akan melihat design modern yang dipadukan dengan design bangunan Sanur. Hal inilah yang memang membuat bangunan boutique hotel lebih terlihat unik dibandingkan dengan jenis hotel lainnya.

Apabila kita berbicara mengenai pasar boutique hotel, maka memang boutique hotel Indonesia lebih ditujukan bagi kategori masyarakat yang suka bermalam pada suatu hotel dengan gaya modern namun masih memiliki unsur suatu daerah yang kental, sehingga terciptalah suatu keunikan yang akan membuat suasana bermalam menjadi lebih seru. Contoh, apabila Anda berlibur ke Bali di daerah Sanur dan menginap di boutique hotel Sanur, maka liburan Anda benar-benar akan dihiasi oleh nuansa Sanur Bali. Alasan inilah yang membuat banyak orang sangat berminat pada boutique hotel.
preference hotel


Hal yang saat ini menjadi tantangan bagi para pengelola atau pemilik boutique hotel adalah cara untuk benar-benar menerapkan boutique hotel Indonesia secara sesungguhnya, baik dari sisi design, pelayanan, serta gaya hidup. Jadi boutique hotel bukan hanya sekadar nama saja.

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Text Widget

Copyright © TOP HOTEL | Powered by Blogger
Design by Saeed Salam | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com | Distributed By Gooyaabi Templates